motivator

motivator
chandra normansyah putra

unyi berjaya

kekeuatan berasal dari kemantapan
hati








Rabu, 10 Maret 2010

sejarah kebidanan





Sejarah D-IV Kebidanan
Latar Belakang
Program studi D IV Kebidanan FK UNS merupakan salah satu program studi yang baru di Universitas Sebelas Maret Surakarta. Program studi ini berdiri atas surat ijin dari Direktorat Jendral DIKTI Nomor 597/D/T/2005 pada tanggal 2 Maret 2005 Program studi D IV Kebidanan FK UNS mulai menerima mahasiswa baru sejak tahun akademik 2005/2006. Jalur penerimaan mahasiswa baru program D IV Kebidanan Fakultas UNS Surakarta terdiri dari 2 jalur seleksi, jalur reguler dan jalur transfer dari D III (AKBID).
TUJUAN PENDIDIKAN PROGRAM STUDI D IV KEBIDANAN FK UNS
Tujuan pendidikan Program Studi D IV Kebidanan adalah untuk menghasilkan Sarjana Sains Terapan (SST) Kebidanan Profesional yang mampu melaksanakan tugas-tugas dan kompetensi sebagai berikut :
1.      Mengembangkan dirinya sebagai bidan profesional yang berkepribadian Indonesia.
2.      Menerapkan konsep keilmuan dan ketrampilan profesinya dalam pelayanan kebidanan.
3.      Memberikan pelayanan kebidanan di masyarakat dengan tetap mempertimbangkan kultur budaya setempat baik dari segi preventif, kuratif maupun rehabilitatif.
4.      Mampu mengembangkan dirinya sebagai seorang pendidik secara profesional di bidang ilmu kebidanan.
5.      Meningkatkan penguasaan ilmu kebidanan untuk kepentingan dirinya baik sebagai bidan maupun pendidik.
VISI DAN MISI
VISI
Mewujudkan Program Studi D IV Kebidanan Fakultas Kedokteran UNS yang mempunyai kualitas dan reputasi tinggi serta kompetitif, dapat menghasilkan lulusan yang mampu bersaing di pasar global, serta menjadi pusat Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Kebidanan khusunya dalam ilmu Kesehatan Masyarakat.
MISI
Misi yang ingin diemban oleh Program Studi D IV Kebidanan FK UNS adalah :
1.      Melaksanakan pendidikan bidan yang bermutu tinggi dan menghasilkan lulusan yang profesional, berorientasi ke depan dan mempunyai kemampuan manajerial.
2.      Menghasilkan ilmu pengetahuan dan teknologi kebidanan melalui penelitian dasar, klinik dan komunitas untuk menunjang peningkatan kesehatan masyarakat.
3.      Melaksanakan kurikulum pendidikan bidan yang relevan dan akuntabel sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
LAPANGAN KERJA
Saat ini program studi D IV Kebidanan masih tergolong baru, sementara lapangan pekerjaan yang tersedia sangat besar, sehingga kompetisi antar lulusan untuk memperoleh pekerjaan yang sesuai dengan profesinya masih sangat longgar bahkan hampir tidak ada. Sebagai bukti sampai saat ini belum ada lulusan D IV Kebidanan yang tidak memperoleh pekerjaan. Bahkan program studi D IV Kebidanan telah menerima banyak surat permintaan lulusan dari beberapa institusi. Lulusan D IV Kebidanan dapat bekerja di beberapa tempat, diantaranya :
1.      Sebagai tenaga pengajar (dosen) di program studi D IV Kebidanan maupun di Akademi Kebidanan.
2.      Sebagai tenaga bidan di rumah sakit negeri maupun swasta, rumah bersalin negeri maupun swasta, ataupun di instansi pemberi pelayanan kebidanan yang lain.
3.      Praktek mandiri/bidan praktik swasta.
FASILITAS PENDIDIKAN
Program studi D IV Kebidanan merupakan salah satu program studi yang bernaung di bawah Fakultas Kedokteran UNS. Dalam akreditasi nasional terbaru, FK UNS mempunyai nilai akreditasi A. Dikarenakan salah satu penyebabnya adalah lengkapnya pendidikan fasilitas Fakultas Kedokteran UNS. Sebagai salah satu prodi, maka D IV Kebidanan juga memakai fasilitas yang dimiliki FK UNS. Fasilitas yang dimiliki antara lain :
1.      Ruang kuliah ber-AC dengan kapasitas 100 orang.
2.      Media pembelajaran yang lengkap, meliputi : LCD, Laptop, OHP, Video, Slide Projector dan Audiovisual.
3.      Tenaga dosen dari Fakultas Kedokteran
4.      Jaringan internet on line.
5.      Laboratorium multimedia
6.      Skills lab kebidanan.
7.      Praktek lapangan/PKL di rumah sakit, rumah bersalin,Puskesmas, Akademi Kebidanan
8.      Laboratorium Biomedik.
PROSES PENDIDIKAN
1.      Jalur reguler (dari lulusan SLTA semua jurusan) akan menyelesaikan kurikulum 144 SKS ditempuh dalam 8 semester.
2.      Jalur transfer (dari lulusan D III Kebidanan) akan menyelesaikan 40 kurikulum SKS ditempuh dalam 2 semester.

PDF Print E-mail
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar